Geometri sebagai bagian dari kajian matematika perlu diperkenalkan dan dipahami siswa sejak awal sekolah. Teori Van Hiele mengungkapkan bahwa tingkat berpikir geometri siswa berawal pada tahap visualisasi. Visualisasi bangun geometri melalui benda-benda representasi di sekitar siswa akan mempermudah siswa membangun pengetahuan geometrinya. Tayangan video ini menggambarkan bagaimana guru membelajarkan siswa untuk mengenal bangun-bangun geometri melalui kegiatan mendeskripsikan benda-benda disekitar mereka. Di awal kegiatan, siswa diajak mengeksplorasi ciri-ciri benda dan dibimbing mendeskripsikannya dengan bahasa yang baik dan benar. Selanjutnya siswa mendemonstrasikan kemampuan mendeskripsikan benda. Akhir kegiatan sebagai penguatan, siswa ditugaskan untuk mendeskripsikan benda-benda yang ada di rumah mereka.
Ditulis oleh: –
Siswa mungkin sudah mengenal benda-benda disekitar mereka. Namun tidak banyak yang bisa mendeskripsikan dengan Bahasa yang baik dan tepat.
- Bagaimana saudara guru membuat inovasi pembelajaran mendeskripsikan benda?
- Apa kendala yang saudara hadapi dalam pembelajaran mendeskripsikan benda?


NUR MERIANA EFENDY
837381407
Geometri sebagai media pembelajaran matematika kreatif adalah menyediakan contoh kreativitas dalam pembelajaran geometri sehingga geometri yang dikenal dalam pelajaran tidak hanya bentuk baku geometri klasik seperti segitiga, lingkaran. Siswa diperkenalkan cara menginovasi bentuk geometri yang ada di sekitar lingkungannya,dan menjelaskan kegunaan dari benda geometri tersebut. Sehingga siswa dengan mudah menyebutkan bentuk geometri yang ada di sekitarnya.
siswa sudah bisa memahami apa yang sudah di jelaskan ibu guru,dan bisa menyebutkan contoh lain dari bentuk geometri.

Nama : NUR ALANGA
Nim : 826029922
Upbjj kendari pokjar unaaha.
1. Menurut saya pentinfnya guru dalan mendeskripsikan benda dalam kelas adalah daat meningkatkan tingkat beroikir siswa kelas 1 yang pasa umumnya masih nbelajar pada tajap awak yaitu tahap visualisasi dengan ini dapat mengasah pengetahuan siswa dalam belajar geometri, serta mendeskripsikan benda disekolitar mereka dgn bahasa yg baik dan benar serta mudah dimengerti dan dipahami. Dari kegiatan guru tersebut,menurut saya sudah baik dengan mendemontrasikan benda benda dikelas dengan tepat kepada siswa sehingga siswa bisa memahami dengan penjelasan guru, dengan cara mengeksplorasi ciri ciri benda dengan membimbingnya dengan bahasa yang baik. Serta menugaskan siswa dalam mendeskripsikan benda-benda yang ada dirumah mereka.

Yahrotul Aliyah
NIM 857668867
Visualisasi bangun geometri melalui benda benda representatif di sekitar siswa akan mempermudah siswa membangun pengetahuan geometrinya. Siswa juga belajar bahasa yang baik dan benar.
1. Inovasi yang saya lakukan dalam mendeskripsikan benda di kelas satu saya membawa benda yang menarik untuk contoh supaya anak menjadi tertarik di mana nanti siswa bisa mengamati dan memegang sehingga siswa dapat mendeskripsikan benda tersebut.
2. Kendala yang saya hadapi siswa masih belum mampu mengungkapkan dengan bahasa yang baik dan benar.

1. inovasi dalam mendeskripsikan suatu benda yaitu alat peraga/ media yang di gunakan guru alangkah baiknya menggunakan media yang umum bagi siswa.
Agar siswa tidak kesulitan dalam mendeskripsikan suatu benda
2. Kesulitan dalam pembelajaran mendeskripsikan suatu benda yaitu siswa tidak berani mendeskripsikan suatu benda di depan kelas, kerap sekali siswa kurang percaya diri maupun takut salah untuk mendeskripsikan suatu benda .
Nama : Moh Ali Miftah
NIM : 857350066
UPBJJ : /bogor
guru dalam mendeskripsikan benda dalam kelas adalah saat meningkatkan tingkat berpikir siswa kelas 2 yang pada umumnya masih belajar pada tahap awal yaitu tahap visualisasi dengan ini dapat mengasah pengetahuan siswa dalam belajar geometri, serta mendeskripsikan benda disekitar mereka dgn bahasa yg baik dan benar serta mudah dimengerti dan dipahami. Dari kegiatan guru tersebut,apalagi dikembangkan dengan materi pengukurannya sekalian dengan satuan baku akan melatih menghitung sekalian dengan mendemontrasikan benda benda dikelas dan diukur dengan praktek tidak hanya teori, dengan tepat kepada siswa sehingga siswa bisa memahami dan jelas dan mengerti dengan penjelasan guru, dengan cara mengeksplorasi ciri ciri benda dan menghitung dengan satuan baku cm m dst dengan membimbingnya yang tepat dan terarah juga dengan bahasa yang baik. Serta menugaskan siswa yang menarik dengan kartu bergambar atau kartu cerita dalam mendeskripsikan benda-benda yang ada dirumah dan disekolah mereka.
Yetty Yulitna Raras
822903935
Menurut saya dari video dapat dilihat dan menjadi pelajaran bagi guru-guru yaitu :
- Dalam mendeskripsikan suatu benda harusnyan didukung dengan adanya alat peraga/ media pembelajaran. Agar siswa tidak kesulitan dalam mendeskripsikan suatu benda
- Kesulitan dalam pembelajaran mendeskripsikan suatu benda yaitu siswa tidak berani mendeskripsikan suatu benda di depan kelas, kerap sekali siswa kurang percaya diri maupun takut salah untuk mendeskripsikan suatu benda .
Nama : Sri Haryani
NIM : 856787014
1. Inovasi pembelejaran untuk mendeskripsikan benda yaitu menjelaskan kepada siswa tentang tujuan mempelajari materi mendeskripsikan benda. Dalam mendeskripsikan suatu benda kita dapat melakukannya secara lisan. Serta kita dapat memberikan contoh benda yang ada di ruang kelas misalnya papan tulis, meja, kursi. Contoh mendeskripsikan benda yaitu meja terbuat dari kayu, meja memiliki empat buah kaki, meja untuk meletakan benda atau untuk aktifitas belajar.
2. Kendala yang dihadapi ketika mengajarkan siswa kelas rendah tentang mendeskripsikan benda masih banyak yang belum paham.
Nama : Ritayani Banga’
NIM : 859409639
Pokjar : TanaToraja
UBPJJ : Makassar
Dalam video tersebut memberi penjelasan mengenai apa yang dimaksud dengan mendeskripsikan benda, mudah dicapai dengan bahasa yang sederhana agar dapat dijangkau oleh peserta didik.
peserta didij mengajak untuk mengamati suatu benda. Biarkan imajinasi mereka berkembang dengan segala pendapat serta spekulasi yang mereka miliki. Dalam penyampaiannya dapat dilakukan secara puitis (salah satunya) atau mungkin hal lainnya yang dapat menarik perhatian serta minat siswa dalam belajar mendeskripsikan benda.
Dalam benda kita dapat memulainya dengan kalimat bagaimana dan apa
kita dapat memulai dengan benda-benda di sekitar kita (misal buku, kotak kapur, papan tulis, kotak pensil dan sebagainya). Dalam hal ini kita tidak perlu mendeskripsikan benda yang tidak kita miliki, karena hal tersebut dapat membuat salah tafsir dalam mendeskripsikan benda, karena setiap anak perbedaan memiliki pengalaman dalam mengamati benda.
Terakhir kita hanya perlu mengarahkan anak-anak untuk dapat merangkai kata itu sendiri ke dalam sebuah bentuk kalimat (sederhana) yang baik dan benar. pastikan dalam setiap sesi kegiatan dapat di selingi dengan sebuah kegiatan yang dapat memotivasi siswa/siswi (stimulus/rangsangan).
Kendala yang dihadapi dalam pembelajaran biasanya dalam pembelajaran dalam kelas rendah yaitu kelas 1 SD terkadang masih ada siswa yang kurang mengerti dalam memahami penjelasan yang guru sampaikan walaupun sudah menggunakan metode dan bahasa yang lebih sederhana serta siswa biasanya masih terbatas dalan melakukakan penjelasan/ mendeskripsikan mengenai benda-benda yang ada disekitar.
Geometri adalah salah satu permainan edukatif yang juga bisa merangsang perkembangan kreatifitas anak, merangsang kemampuan anak dalam menyelesaikan masalah,menggunakan imajinasi, mengembangkan kemampuan logika matematika.
- Dari video yang saya lihat, di awal pembelajaran pembukaan kurang menarik sehingga anak- anak kurang memperhatikan penjelasan guru, pemanfaatan di sekitarjuga kurang maksimal, anak kurang di beri kesempatan untuk mengemukakan pendapat.
- Siswa kelas rendah dalam pemikirannya atau cara belajarnya masih konkret, maka untuk menjelaskan materi tentang geometri harus menggunakan benda yang konkret atau benda yang nyata. sehingga anak bisa menyentuh , merasakan dan dapt mendeskripsikan benda tersebut dengan bahasa yang baik dan tepat. agar anak memperhatikan proses pembelajaran di kegiatan awal pembelajaran diberikan apersepsi dan motivasi belajar sehingga dapat menarik perhatian siswa. pada kegiatan inti anak dikenalkan benda di sekitar kelas atau gambar benda- benda yang menarik. siswa diberi pemahaman, kemudian dibuat kelompok masing- masing kelompok , untuk mendeskripsikan bendadengan bahasa yang baik dan tepat.
NAMA : FITRIA AFIDA ACHMAD
NIM : 837517996
PGSD 6B
UPBJJ UT MALANG POKJAR KEDIRI
1 Inovasi pembelajaran yang saya lakukan : Hal yang terpenting adalah siswa memahami tentang mendiskripsikan benda dan dapat melakukannya, oleh sebab itu kita harus menjelaskan tujuan secara tepat dan dimengerti siswa, langkah kedua, ciptakan kebermaknaan pada siswa yaitu gunakan media sesuai dengan lingkungan siswa. misalkan disekolah mendeskripsikan buku, pensil, penggaris dll, dirumah mendeskripsikan meja, kursi, almari, tv dll dan setiap siswa juga harus dapat menggunakan media tersebut (memegang/menyentuh/mempraktikannya) untuk dideskripsikannya sendiri.
Memberikan soal-soal latihan yang menarik menggunakan gambar-gambar dan pilihan kata yang mendukung pemikiran siswa.
2. Kendala terdapat pada siswa yang memiliki tingkat percaya diri yang kurang, sehingga dia paham mendeskripsikan benda tetapi tidak dapat menjelaskan dengan cukup baik.