Pada program ini digambarkan upaya seorang guru yang mengajar namun tidak memperhatikan apakah siswa memperhatikan atau tidak. Solusi yang disampaikan dalam tayangan ini adalah upaya guru mengajak siswa untuk aktif dalam kegiatan pembelajaran. Caranya adalah dengan mengajak siswa mengeksplorasi suatu objek/benda dengan membilangan/operasi berhitung dasar, kemudian membagi kelas menjadi beberapa kelompok siswa, meminta masing-masing kelompok untuk mengamati objek yang diminati dan guru memberikan bimbingan mereka agar bisa membagi informasi dengan kelompok lain.
Ditulis Oleh: Rusdianto
Suana kelas akan mempengaruhi kegiatan pembelajaran yang sedang berlangsung. Pada saat ini, siswa akan lebih tertarik jika menggunakan media-media interaktif atau sebagainya.
- Bagaimana saudara guru membuat suasana belajar menjadi aktif?
- Bagaimana saudara guru membuat pembelajaran menjadi interaktif?
- Bagaimana saudara guru menbuat pembelajaran menyenangkan?
- Bagaimana tips untuk menemukan inovasi pembelajaran yang aktif, interaktif dan menyenangkan?


Saya belum pernah menggunakan media-media yang interaktif untuk membuat pembelajaran lebih menyenangkan,tetapi akan saya praktekkan pada pembuatan tugas saya.

Saya belum pernah menggunakan media-media yang interaktif yang dapat membuat pembelajaran lebih menyenangkan,tetapi akan saya coba pada pembuatan tugas saya.

Saya belum pernah menggunakan media-media interaktif atau sebagainya untuk
membuat suasana belajar menjadi aktif
Dan menyenangkan,namun akan saya akan mencoba nya pada tugas saya

Menurut saya membuat suasana menjadi aktif guru harus memberikan media belajar yang inovatif dan memberikan media pembelajaran yang menarik sehingga membuat siswa menjadi menarik untuk menjadi lebih aktif
Nama : Tri wigati (857008471)
Menurut saya penggunaan metode dan media yang memudahkan siswa untuk memahami materi sangat penting, contohnya menggunakan media gambar untuk materi bilangang romawi, dan mengajak siswa maju untuk menjawab atau memilih gambar yang tepat untuk pertanyaan yang sudah di sediakan akan membuat anak menjadi lebih aktif dan pembelajaran tidak membosankan serta kelas menjadi lebih interaktif
Nama : Mansur Rizani
NIM : 837176088
- cara membuat suasana belajar menjadi aktif yaitu dengan menciptakan suasana sedemikian rupa sehingga siswa aktif saat proses pembelajaran,memberikan pengalaman langsung, meminta siswa mengamati sesuatu yang ada dilingkungan sekitar yangmenarik perhatian siswa yang dapat membangun pengetahuannya sendiri.
- cara membuat suasana belajar interaktif yaitu mengintegrasikan media atau alat bantu dengan menggunakan teknologi, adanya sistem tanya jawab,memberikan motivasi kepada siswa,
- cara membuat suasana belajar menyenangkan yaitu memperbanyak interaksi terhadap siswa, menggunkan metode pembelajaran yang tepat dan beragam, memanfaatkan media pembelajaran.
- Tips menemukan untuk menemukan pembelajaran yang aktif, interaktif, dan menyenangkan yaitu : menggunakan istilah PAIKEM yakni pembelajaran aktif, Inovatif, kreatif, efejktif dan menyenangkan. menggunakan alat bantu termasuk menggunkan lingkungan sekitar sebagai sumber belajar, dengan cara belajar kelompok, melibatkan siswa secara aktif.
Nama : Bintara
Nim : 857923387
Pokjar : Godean
- Kelemahan pembelajaran dalam video. Pada awal pemebelajan guru tidak memeberikan tujuan pemebelajaran dan tidak memotivasi peserta didik agar bersemangat mengikuti .Guru mengucapakan kata-kata yang kurang pantas kepada peserta didik/marah.
- Kelebihan pembelajaran dalam video .Guru bisa menciptakan suasana kelas yang aktif, interaktif dan menyenangkan dengan mengajak perserta didik berekplorasi dengan benda-benda disekitar, hal ini tentunya menyenangkan bagi peserta didik. Proses pembelajaran dikemas secara menarik sehingga peserta didik tidak menyadari bahwa peserta didik bermain sambil belajar. Hal ini membuat proses pembelajaran menjadi lebih meneynangkan.

setelah mengamati video tersebut dapat saya simpulkan
membuat suasana belajar yang menyenangkan memang sangat diperlukan untuk memotivasi minat belajar anak terhadap suatu mata pelajaran umpamanya matematika.
siswa sangat perlu dilibatkan dalam kegiatan belajar mengajar tidak hanya dapat menggunakan metode ceramah dalam setiap pembelajaran untuk lebih menekankan pemahaman terhadap suatu materi yang diajarkan di sekolah
kita yang nantinya sebagai guru pendidik diharapkan mempunyai banyak referensi cara mengajar yang nantinya dapat diaplikaasikan pada waktu kegiatan belajar mengajar sehingga kita sebagai pendidik juga harus lebih mempelajari cara atau variasi dalam model pembelajaran di kelas
Menurut saya :
- Kelemahan dalam video :
- Guru langsung memulai pelajaran tanpa melakukan kegiatan pendahuluan.
- Guru secara langsung menegur siswa yang terlihat mengantuk di kelas tanpa memberikan solusi yang dapat menarik minat anak agar kelas menjadi aktif, interaktif dan menyenangkan.
- Kegiatan pembelajaran tidak dikaitkan dengan pelajaran sebelumnya atau tidak melakukan apersepsi.
- Kelebihan dalam video :
- Guru memberikan memberikan contoh dengan media nyata seperti menghitung panjang meja menggunakan jengkal atau penggaris.
- Guru memberikan kesempatan siswa untuk bereksplorasi menghitung benda selain meja, contohnya lantai keramik kelas.
- Guru memberikan penguatan pada siswa bahwa siswa bisa menghitung panjang benda apa saja dengan menggunakan jengkalan atau penggaris.
Dulu waktu saya pertama sekali mengajar sering sekali menghadapi masalah ini. Tapi setelah mengamati guru lain dan mencoba, memang benar metode belajar sambil bermain juga akan membantu anak memahami dan mencoba sendiri hal2 yang akan di pelajari. Metode belajar ini membuat anak merasa ingin mencoba dan membangun suasana belajar yang menyenangkan.
Agar suasana pembelajaran menjadi aktif
1. Berikan stimulus kepada anak agar anak termotivasi dan merespon
2. Ciptakan suasana belajar yang menyenangkan
3. Gunakan alat peraga semaksimal mungkin
4. Libatkan siswa secara aktif dalam pembelajaran